PERAN LEMBAGA REHABILITASI NARKOBA DALAM MELAKUKAN PEMBINAAN DAN PENYEMBUHAN TERHADAP PECANDU NARKOBA (Studi Penelititan di Panti Rehabilitasi Narkoba Al-Kamal sibolangit Centre)

SIHOMBING, DAVID HANDOKO PERAN LEMBAGA REHABILITASI NARKOBA DALAM MELAKUKAN PEMBINAAN DAN PENYEMBUHAN TERHADAP PECANDU NARKOBA (Studi Penelititan di Panti Rehabilitasi Narkoba Al-Kamal sibolangit Centre).

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
DAVID HANDOKO.pdf - Published Version

Download (4MB)

Abstract

Pada dasarnya seorang pecandu/penyalahguna narkoba termasuk dalam
golongan orang sakit yang wajib menjalani rehabilitasi, Baik secara medis ataupun
sosial. Sesuai dalam Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,
Bahwa Seorang Pecandu/Pemakai narkotika tidak dipidana apabila pihak keluarga
melaporkan seorang pecandu/pemakai narkotika ke pusat rehabilitasi ataupun kantor
Badan Narkotika Nasional (BNN). Oleh sebab itu aparat penegak hukum harus
berorientasi pada sanksi tindakan rehabilitasi baik secara medis dan sosial, untuk
menyelamatkan kelangsungan hidup normal pecandu/pemakai narkotika.Pokok
permasalahan penelitian ini adalah, Bagaimana upaya Lembaga Rehabilitasi dalam
melakukan pembinaan dan penyembuhan pecandu narkoba, Bagaimana hambatan
yang dialami Lembaga Rehabilitasi dalam melakukan pembinaan dan penyembuhan
pecandu narkoba, Bagaimana solusi mengatasi hambatan yang ada di Lembaga
Rehabilitasi dalam melakukan pembinaan dan penyembuhan pecandu narkoba.
Metode Therapeutic Community adalah membentuk sebuah kelompok untuk
saling membantu, yang berupa terapi perubahan dengan merubah pola pikir agar
normal seperti semula. Pembinaan juga di berikan juga kepada keluarga pasien.
hambatannya adalah kurang kepercayaan dari masyarakat dan keluarga terhadap
rehabilitasi narkoba, dan tantangannya merubah prilaku dan moralitas pasien agar
kembali normal. Solusi mengatasi hambatan adalah dengan mengadakan sosialisasi
dan edukasi terhadap keluarga dan masyarakat akan pentingnya rehabilitasi narkoba.
Penelitian ini adalah penelitian hukum deskriptif. Dilakukan dengan meneliti
secara langsung ke lapangan dengan pendekatan empiris dan kualitatif , Untuk
memperoleh data primer dan data skunder melalui penelitian lapangan dan penelitian
kepustakaan. Hasil penelitian ini adalah upaya Panti Rehabilitasi Narkoba Al-Kamal
Sibolangit Centre dalam melakukan pembinaan dan penyembuhan terhadap pecandu
narkoba adalah menggunakan metode Therapeutic Community yaitu sebuah metode
penyembuhan yang melibatkan sebuah dan beberapa kelompok untuk saling
membantu yang berupa terapi perubahan dengan cara merubah pola pikir dan
mengembalikan fungsionalitas normalnya seperti semula.
Dalam hal ini dapat disimpulkan bahwa seorang pengguna/pemakai yang
sudah terjerumus kedalam cengkraman/lingkungan narkotika juga dapat sembuh dan
dapat menjalankan kehidupan yang normal dengan menyelesaikan tahap-tahap
rehabilitasi baik secara medis maupun sosial serta aparat penegak hukum harus
berorientasi (berfokus) pada sanksi tindakan rehabilitasi baik secara medis dan sosial,
untuk menyelamatkan kelangsungan hidup normal pecandu/pemakai narkotika.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Undang-Undang tentang Narkotika, Pecandu dan Rehabilitasi
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions:
Faculty Social Sciences > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email wahyu@pancabudi.ac.id
Date Deposited: 18 Jun 2022 04:05
Last Modified: 18 Jun 2022 04:05
URI: http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/1412

Actions (login required)

View Item
View Item