Ahrum, N RANCANG BANGUN MINIATUR PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA UAP DENGAN PEMANFAATAN LIMBAH KOPI.
AHRUM NANJAR_opt.pdf
Download (4MB)
Abstract
Energi terbarukan merupakan energi yang berasal dari alam dan jumlahnya tidak terbatas. Selain itu, dalam penggunaannya energi terbarukan sangat ramah terhadap lingkungan. Ada beberapa jenis energi terbarukan yang dapat di konversikan menjadi energi listrik yaitu air, angin, cahaya matahari, biomassa. Pada penelitian ini energi terbarukan dikonversikan sebagai bahan bakar Pembangkit Listrik Tenaga Uap skala sederhana.Penelitian ini bertujuan untuk merancang Pembangkit Listrik Tenaga Uap dengan pemanfaatan limbah produksi kopi yang diubah menjadi arang briket sebagai biomassa bahan bakar.Metode penelitian ini menggunakan metode literatur, perancangan alat, dan pengambilan data.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pembangkit Listrik Tenaga Uap dengan bahan bakar arang briket limbah produksi kulit kopi dapat menghasilkan daya 2,86 volt dan 0,04 ampre dengan tahanan 750 ohm pada waktu pembakaran 5 menit, dan mengahsilkan daya 2,76 volt dan 0,02 ampre dengan tahanan 1000 ohm pada waktu pembakaran 7 menit.Kesimpulan dari penelitian ini adalah jumlah arang briket berpengaruh terhadap pembakaran boiler untuk menghasilkan uap. Daya yang dihasilkan dalam setiap waktu berbeda-beda semakin lama waktu pembakaran semakin banyak uap yang terkumpul untuk memutar turbin
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | Faculty of Science and Technology > Agroteknologi |
Depositing User: | putra |
Date Deposited: | 15 Jun 2022 03:33 |
Last Modified: | 15 Jun 2022 03:33 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/208 |