Khalik, Rival Abdul Efektivitas Pemberian Kotoran Sapi Dan MOL Batang Pisang Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Okra (Abelmoschus esculentus).
RIFAL ABDUL 2021.pdf - Published Version
Download (10MB)
Abstract
Pupuk kotoran sapi dan MOL batang pisang diberikan untuk membantu
peningkatan pertumbuhan dan memperbaiki kualitas serta kuantitas produksi
tanaman okra (Abelmoschus esculentus). Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk
mengetahui efektivitas pemberian pupuk kotoran sapi dan MOL batang pisang
terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman okra (Abelmoschus esculentus).
Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial terdiri
atas 2 faktor. Faktor pertama pemberian pupuk kotoran sapi terdiri atas R0 =
kontrol, R1 = 100 g/lubang tanam, R2 = 200 g/lubang tanam, R3 = 300 g/lubang
tanam. Faktor kedua pemberian MOL batang pisang terdiri atas K0 = kontrol, K1=
600 ml/liter air/plot, K2= 800 ml/liter air/plot, K3= 1000 ml/liter air/plot.
Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah buah per sampel, jumlah
buah per plot, panjang buah per sampel dan berat buah per plot. Hasil penelitian
memperlihatkan bahwa pemberian pupuk kotoran sapi berbeda tidak nyata pada
semua pengamatan kecuali berat buah per plot. MOL batang pisang berbeda tidak
nyata pada semua pengamatan kecuali berat buah per plot. Pupuk kotoran sapi
yang terbaik terdapat pada perlakuan R3 (300 g/lubang tanam), MOL batang
pisang yang terbaik pada perlakuan K3 (1000 ml/liter air/plot) dilihat dari produksi
terbaik. Interaksi antara pupuk kotoran sapi dan MOL batang pisang berbeda tidak
nyata pada semua parameter.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Okra, Pupuk, MOL, Batang Pisang |
Subjects: | S Agriculture > SB Plant culture |
Divisions: | Faculty of Science and Technology > Agroteknologi |
Depositing User: | bancin bancin |
Date Deposited: | 15 Jun 2022 07:24 |
Last Modified: | 15 Jun 2022 07:24 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/242 |