Ridamayanita, Ulfa (2022) Pengaruh Segmentasi Pasar dan Positioning Terhadap Strategi Pemasaran (Studi Kasus Ayam Pecak Joko Moro Cabang Sisingamaraja Medan). Other thesis, Fakultas Sosial Sain.
Ulfa Ridamayanita, 1715310010.pdf
Download (5MB)
Abstract
Penulisan ini bertujuan Untuk menguji dan menganalisis pengaruh segmentasi
pasar dan positioning baik secara parsial dan simultan terhadap strategi pemasaran
(Studi Kasus Ayam Pecak Joko Moro Cabang Sisingamangaraja Medan). Metode
yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode kuantitatif dengan beberapa uji
yakni reliability analysis, uji penyimpangan asumsi klasik dan regression linier.
Berdasarkan hasil regresi data primer yang diolah dengan menggunakan SPSS 20,
diperoleh persamaan regresi linier berganda sebagai berikut: Y = 3,352
+ 0,457 X1 + 0,496 X2 Secara parsial, variabel segmentasi pasar (X1) memiliki
pengaruh yang signifikan terhadap strategi pemasaran. Artinya hipotesis pada
penulisan ini diterima, terbukti dari nilai t hitung > t tabel (3,720 > 2,002).
Sedangkan variabel positioning (X2) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap
strategi pemasaran. Artinya hipotesis pada penulisan ini diterima, terbukti dari
nilai t hitung > t tabel (4,180 > 2,002). Secara simultan, variabel segmentasi pasar
(X1) dan positioning (X2) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap strategi
pemasaran (Studi Kasus Ayam Pecak Joko Moro Cabang Sisingamangaraja
Medan). Artinya hipotesis pada penulisan ini diterima, terbukti dari nilai F hitung
> F tabel (140,575 > 3,16). Variabel segmentasi pasar (X1) dan positioning (X2)
mampu memberikan kontribusi pengaruh terhadap variabel strategi pemasaran
sebesar 83,1% sedangkan sisanya sebesar 16,9% dipengaruhi oleh variabel lain
yang tidak diteliti dalam penulisan ini. Dari kesimpulan di atas, penulis
memberikan saran bahwa hendaknya pihak manajemen lebih meningkatkan
pelayanan agar konsumen lebih memilih untuk ketempat tersebut. Hendaknya
pimpinan tetap menjaga hubungan yang telah dibangun sesama pemilik.
Hendaknya karyawan tetap berkerja dengan kinerja yang tinggi agar tujuan
perusahaan dan karyawan dapat berjalan dengan baik. Hendaknya konsumen
dapat lebih selektif lagi dalam memilih makanan yang cocok dengan selera.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Segmentasi Pasar, Positioning dan Strategi Pemasaran |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty Social Sciences > Manajemen |
Depositing User: | UNPAB Perpustakaan |
Date Deposited: | 11 Jan 2024 03:29 |
Last Modified: | 11 Jan 2024 03:29 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/2459 |