Pengaruh Komunikasi Dan Pelatihan Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Konia Putra Lestari

Sitohang, Mesriana (2022) Pengaruh Komunikasi Dan Pelatihan Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Konia Putra Lestari. Other thesis, Fakultas Sosial Sains.

[thumbnail of MESRIANA SITOHANG, 1815310383.pdf] Text
MESRIANA SITOHANG, 1815310383.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh komunikasi dan pelatihan terhadap kinerja karyawan pada PT Konia Putra Lestari Medan. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah 76 responden dengan teknik pengambilan sampel dengan metode probability sampling. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yang diolah melalui SPSS versi 16. Teknik analisis data yang di terapkan adalah regresi linear berganda dengan taraf signifikan 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan komunikasi dan pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Konia Putra Lestari Medan. Uji parsial menunjukkan bahwa komunikasi dan pelatihan masing-masing berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Konia Putra Lestari Medan. Hasil koefisien determinasi R2 sebesar 62,9%, variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh komunikasi dan pelatihan sedangkan sisanya 37,1% dapat dijelaskan oleh faktorfaktor lain yang tidak di ikutsertakan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi, Pelatihan dan Kinerja Karyawan
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty Social Sciences > Manajemen
Depositing User: UNPAB Perpustakaan
Date Deposited: 09 Jan 2024 09:04
Last Modified: 09 Jan 2024 09:04
URI: http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/2550

Actions (login required)

View Item
View Item