Tamba, Tamaro (2022) PENGARUH PAJAK DAERAH, DANA ALOKASI UMUM DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP KINERJA PEMERINTAH DAERAH PROVINSI SUMATERA UTARA. Other thesis, Fakultas Sosial Sains.
TAMARO TAMBA, 1715100150.pdf
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel Pajak Daerah, Dana Alokasi Umum dan Dana Alokasi Khusus terhadap Kinerja Keuangan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara. Periode yang digunakan dalam penelitian ini adalah tiga tahun, yaitu mulai dari tahun 2019 2021. Penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif kausal. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara dengan total populasi 33 Kabupaten/Kota. Berdasarkan teknik pengambilan sampel dengan purpose sampling yaitu diperoleh sampel sebanyak 19 kabupaten/kota.Penelitian menggunakan metode pengumpulan data studi dokumentasi.Teknik analisis yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Secara parsial, Pajak Daerah berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Keuangan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara, Dana Alokasi Umum dan Dana Alokasi Khusus berpengaruh negatif signifikan terhadap Kinerja Keuangan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara, Secara simultan, Pajak Daerah, Dana Alokasi Umum, dan Dana Alokasi Khusus berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Keuangan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara. Kemampuan prediksi dari keempat variabel terhadap Kinerja Keuangan sebesar 18,1% sedangkan sisanya 81,9% dipengaruhi faktor lain yang tidak dimasukkan ke dalam model penelitian.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pajak Daerah, Dana Alokasi Umum, Dana Alokasi Khusus, Kinerja Keuangan |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty Social Sciences > Akuntansi |
Depositing User: | UNPAB Perpustakaan |
Date Deposited: | 09 Jan 2024 07:44 |
Last Modified: | 09 Jan 2024 07:44 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/2567 |