PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENERAPKAN PENDIDIKAN MULTIKULTURAL (STUDI KASUS SMP 40 MEDAN HELVETIA)

Hani, Paridah (2022) PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENERAPKAN PENDIDIKAN MULTIKULTURAL (STUDI KASUS SMP 40 MEDAN HELVETIA). Other thesis, Fakultas Agama Islam dan Humainora.

[thumbnail of PARIDAH HANI, 1710110112.pdf] Text
PARIDAH HANI, 1710110112.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1). Bagaimana upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam menerapkan pendidikan multikultural di SMP Negeri 40 Medan. 2) Mengapa guru Pendidikan Agama Islam harus menerapkan pendidikan multikultural di SMP Negeri 40 Medan. 3) apa faktor yang
menghambat dan fktor yang mendukung guru Pendidikan Agama Islam dalam menerapkan pendidikan Multikultural di SMP Negeri 40 Medan. Adapun metode yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan menggunakan jenis pendekatan fenomenalogi, pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi, pengeekan
keabsahan data menggunakan teknik tringulasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa : 1) Adapun Upaya
guru Pendidikan Agama Islam dalam menerapkan pendidikan Multikultural di SMP Negeri 40 Medan, Pertama, penerapan pendidikan multikultural dengan cara memanfaatkan momen pada rutinitas upacara pengibaran bendera pada hari senin dan hari besar nasional lainnya dengan memberi pemahaman tentang
toleransi lewat amanat pembina upacara. Kedua, penerapan pendidikan multikultural pada kegiatan belajar mengajar didalam kelas dengan memberi pemhaman dan selalu meningkatkan betapa pentingnya toleransi pada materi
pendidikan agama islam. Ketiga, dengan menjadi teladan yang baik abgi peserta didik degan mencontohkan sikap toleransi, saling menjaga dan menghargai perbedaan, 2). Adapun pentingnya menerapkan pendidikan multikultural di SMP
Negeri 40 Medan dikarenakan siswa, guru, maupun kepala sekolah, beserta semua orang yang terkait dengan lingkungan sekolah, berasal dari latar belakang etnis, suku dan agama yang berbeda. Sehingga dibutuhkan pemahaman dan pengamalan tentang pentingnya toleransi untuk saling menjaga dan saling
mnghargai perbedaan antar sesama agar tercipta lingkungan sekolah yang aman, damai dan nyaman. 3) Adapun faktor penghambat dan pendukung guru Pendidikan Agama Islam pada penerapan pendidikan multikultural yaitu, pertama, faktor penghambat kurang maksimal dukungan orangtua dan sarana
prasarana yang kurang mendukung, kedua, faktor pendukung adalah adanya dukungan dari semua pihak sekolah untuk menerapkan pendidikan multikultural baik kepala sekolah, guru maupun sesama siswa.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Peran Guru Pendidikan Agama Islam, Multikultural
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Faculty of Humaniora > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: UNPAB Perpustakaan
Date Deposited: 02 Aug 2023 03:08
Last Modified: 11 Jan 2024 08:14
URI: http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/2746

Actions (login required)

View Item
View Item