Uji Variasi Jarak Tanam Dan Aplikasi Ekoenzim Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kacang Kedelai Edamame (Glycine max L. Merill)

Sitepu, Suci Kartika Uji Variasi Jarak Tanam Dan Aplikasi Ekoenzim Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kacang Kedelai Edamame (Glycine max L. Merill).

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
SUCI KARTIKA 2022.pdf - Published Version

Download (10MB)

Abstract

Kedelai edamame merupakan salah satu tanaman yang berniali gizi tinggi,
dalam budidaya kedelai edamame dibutuhkan cara agar tanaman dapat
menghasilkan pertumbuhan dan produksi yang berkwalitas salah satunya yaitu
denga uji variasi jarak tanam dan aplikasi ekoenzim. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui uji variasi jarak tanam dan aplikasi ekoenzim terhadap
pertumbuhan dan produksi tanaman kacang kedelai edamame
(Glycine max L Merril). Penelitian ini menggunakan medote Rancangan Acak
Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor dengan 16 kombinasi perlakuan dan 2 ulangan. Faktor-faktor yang diteliti merupakan faktor perlakuan
jarak tannam (J) yang terdiri dari 4 taraf yaitu J1 = 35x10 cm, J2 = 35x20 cm,J3 = 35x30 cm dan J4 = 35x40 cm. Dimana untuk jarak tanam produksi terbaik terdapat pada perlakuan J1 = 35x10 cm. Faktor aplikasi ekoenzim (T) terdiri dari 4
taraf yaitu T0 = tanpa perlakuan, T1 = 1:100, T2 = 1:200 dan T3 = 1:300. Dimana
untuk aplikasi ekoenzim produksi terbaik terdapat pada perlakuan T1 = 1:100.
Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman (cm), jumlah cabang produktif
(cabang), jumlah polong per plot (polong), berat polong per sampel (g) dan berat
polong per plot (g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji variasi jarak tanam
memberikan pengaruh yang tidak nyata terhadap parameter pengamatan tinggi tanaman (cm) namun memberikan pengaruh yang sangat nyata terhadap parameter jumlah cabang produktif (cabang), berat polong per sampel (g), berat polong per plot (g) dan jumlah polong per plot (polong). Aplikasi ekoenzim memberikan pengaruh yang tidak nyata terhadap parameter pengamatan tinggi tanaman (cm),jumlah cabang produktif (cabang), jumlah polong per plot (polong), berat polong per sampel (g) dan berat polong per plot (g).

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Ekoenzim, Jarak Tanam, Kedelai Edamame
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Science and Technology > Agroteknologi
Faculty of Science and Technology > Arsitektur
Depositing User: bancin bancin
Date Deposited: 15 Jun 2022 08:25
Last Modified: 15 Jun 2022 08:25
URI: http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/281

Actions (login required)

View Item
View Item