A., Shoowy Analisis Kinerja Keuangan Dengan Menggunakan Rasio Keuangan Pada PT. Krakatau Steel Tb.
Shoowy 2021.pdf
Download (11MB)
Abstract
Pengukuran kinerja keuangan menjadi penting sebagai sarana atau indikator dalam rangka meningkatkan kegiatan operasional perusahaan. Dengan kinerja operasional yang meningkat, diharapkan perusahaan dapat mengalami pertumbuhan keuangan yang lebih baik dan juga dapat bersaing dengan perusahaan lain melalui efisiensi dan efektivitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis rasio dalam mengukur kinerja keuangan pada PT. Krakatau Steel Tbk. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan sumber data dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan dokumentasi dan data yang digunakan adalah data sekunder. Hal tersebut dapat dilihat dari laporan keuangan perusahaan, semakin baik hasil laporan keuangan tersebut maka investor akan semakin tertarik menanamkan modalnya di perusahaan tersebut. Hasil penelitian perusahaan ini menunjukkan kinerja keuangan rasio likuiditas bila diukur dengan current ratio, quick ratio, cash ratio, cash turn over dan inventory to net working capital menunjukkan kinerja yang tidak baik. Kinerja keuangan rasio solvabilitas bila diukur menggunakan debt to asset ratio, debt to equity ratio, long term debt to equity ratio dan time interest earned, menunjukkan kinerja yang tidak baik. Kinerja keuangan rasio aktivitas diukur menggunakan receivable turn over, inventory turn over, working capital turn over, fixed asset turn over dan total asset turn over menunjukkan kinerja yang tidak baik. Kinerja keuangan rasio profitabilitas diukur menggunakan gross profit margin, net profit margin, roa dan roe menunjukkan kinerja yang tidak baik. Kinerja keuangan rasio nilai pasar diukur menggunakan price earning ratio menunjukkan kinerja yang tidak baik.
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | |
Depositing User: | Unnamed user with email tama@pancabudi.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 01:52 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 01:52 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/326 |