Rambe, Tetti Maryani Pengaruh Persepsi Ease Of Use, Usefulness, Risiko dan Kepercayaan Terhadap Minat Pengguna Sistem Informasi Berbasis E-Commerce Aplikasi Shopee (Studi Kasus pada Mahasiswa Program Studi Akuntansi Universitas Pembangunan Panca Budi Medan).
TETTI MARYANI.pdf - Published Version
Download (4MB)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perceived ease of use,
usefulness,risiko dan kepercayaan terhadap minat pengguna sistem informasi
berbasis e-commerce aplikasi Shopee. Jenis pedekatan dalam penelitian ini
menggunakan asosiatif (hubungan) kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner
yang dilakukan secara offline dengan mengunakan google.form. Dalam penelitian
ini sampel yang diambil adalah sebagian mahasiswa Program Studi Akuntansi
Universitas Pembangunan Panca Budi Medan Stambuk 2017 dan 2018 sebanyak
410 responden sekaligus pelanggan e-commerce Shopee yang pernah melakukan
pembelian di e-commerce Shopee. Teknik pengambilan sampel yang digunakan
adalah teknik simple random sampling. Analisis regresi linier berganda dalam
penelitian ini digunakan untuk pengujian hipotesis dengan menggunakan SPSS for
windows. Hasil penelitian menunjukkan Perceived Ease of Use, Usefulness, Risiko
dan Kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat pengguna
sistem informasi berbasis e-commerce shopee.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perceived Ease Of Use, Usesfulness, Risiko, Kepercayaan, Minat Pengguna, Sistem Informasi Berbasis E-Commerce |
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | |
Depositing User: | bancin bancin |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 08:09 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 08:09 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/582 |