H., Dini Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Atas Peredaran Jajanan Tradisional. (Studi Penelitian Di Pasar Serina Medan Johor).
DINI HARIYANTI.pdf
Download (4MB)
Abstract
Jajanan tradisional adalah makanan kuliner khas Indonesia dengan komposisi
pembuatannya diproduksi menggunakan bahan alami yang memiliki ciri khas
kekayaan, keindahan, kreativitas dan simbol sendiri, sehingga banyak diminati
masyarakat. Sejalan dengan perkembangan itu harus adanya jaminan atas peredaran
jajanan tradisional sesuai dengan standar yang telah ditentukan oleh undang-undang.
Ada tiga permasalahan yang dibahas dalam skripsi ini yaitu, Bagaimana tinjauan
umum tentang perlindungan konsumen, Apa saja hambatan pelaku usaha dalam
menjual jajanan tradisional di Pasar Serina Medan Johor, Bagaimana perlindungan
hukum terhadap konsumen atas peredaran jajanan tradisional di Pasar Serina Medan
Johor.
Jenis penelitian skripsi ini hukum empiris, dengan sifat penelitian deskriptif,
adapun metode penelitian yang dipakai itu observasi dan wawancara dengan jenis
data bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier.
Adapun faktor pelaku usaha tidak mengetahui bagaimana standarisasi atas
peredaran jajanan tradisional sebagaimana peraturan yang telah ditetapkan
pemerintah. Para pelaku usaha mengalami hambatan apa saja dalam menjual jajanan
tradisional di Pasar Serina Medan Johor, perlindungan hukum terhadap konsumen
atas peredaran jajanan tradisional di Pasar Serina Medan Johor belum sesuai dengan
Undang-Undang Perlindungan Konsumen.
Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Peran BPOM dan Dinas
Kesehatan agar lebih produktif dalam meningkatkan pengawasan dan pembinaan atas
peredaran jajanan tradisional yang dipasarkan. Juga dalam melakukan uji sampling
dapat lebih ditingkatkan lagi agar tidak ada kecurangan yang dilakukan pelaku usaha.
Dan kepada konsumen untuk lebih teliti dan berhati-hati dalam mengkonsumsi
jajanan tradisional yang beredar dipasaran
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | Faculty Social Sciences > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Unnamed user with email tama@pancabudi.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 08:23 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 08:23 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/600 |