Manurung, Marini Pengaruh Current Ratio dan Debt to Asset Ratio Terhadap Net Profit Margin Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka Industri Periode Tahun 2017-2019.
Marini 2021.pdf
Download (7MB)
Abstract
Penelitian ini berjudul “Pengaruh Current Ratio dan Debt to Asset Ratio Terhadap
Net Profit Margin Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka Industri Periode
Tahun 2017-2019”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Current
Ratio terhadap Net Profit Margin, pengaruh Debt to Asset Ratio Terhadap Net
Profit Margin dan pengaruh Current Ratio dan Debt to Asset Ratio Terhadap Net
Profit Margin pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka Industri yang terdaftar
di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2017-2019. Penelitian ini menggunakan
pendekatan asosiatif, yaitu penelitian yang dilakukan untuk mengetahui pengaruh
atau hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa secara parsial Current Ratio memiliki pengaruh signifikan
terhadap Net Profit Margin dengan nilai signifikan 0.000 < 0.05. Secara parsial
Debt to Assets Ratio memiliki pengaruh signifikan terhadap Net Profit Margin
dengan nilai signifikan 0.046 < 0.05. Secara simultan Current Ratio dan Debt to
Asset Ratio memiliki pengaruh signifikan terhadap Net Profit Margin dengan nilai
signifikan 0.000 < 0.05. Diperoleh hasil koefisien determinasi bernilai sebesar
0.559% atau 55.9%, artinya menunjukkan bahwa sekitar 55.9% variabel Net
Profit Margin dapat dijelaskan oleh variabel Current Ratio dan Debt to Assets
Ratio. Atau dapat dikatakan bahwa kontribusi Current Ratio dan Debt to Assets
Ratio terhadap Net Profit Margin pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka
Industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2017-2019 adalah
sebesar 55.9%. Sisanya sebesar 43.1% dipengaruhi oleh variabel yang tidak
diteliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci : Current Ratio, Debt to Asset Ratio dan Net Profit Margin
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | |
Depositing User: | Unnamed user with email widya@pancabudi.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 08:21 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 08:21 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/601 |