Pratama, Azandi mplementasi Metode Ceramah Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Pembentukan Karakter Religius Siswa Di Sekolah SMK Muhammadiyah 08 Medan.
AZANDI PRATAMA.pdf
Download (3MB)
Abstract
ABSTRAKSI
IMPLEMENTASI METODE CERAMAH PADA MATA PELAJARAN
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBENTUKAN
KARAKTER RELIGIUS SISWA DI SMK
MUHAMMADIYAH 08 MEDAN
Oleh
AZANDI PRATAMA
NPM: 1710110040
Implementasi Metode Ceramah Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama
Islam Dalam Membentuk Karakter Religius Siswa Di Sekolah SMK
Muhammadiyah 08 Medan. Skripsi Prodi Pendidikan Agama Islam, Program
Strata 1 Fakultas Agama Islam Dan Humaniora Universitas Pembangunan Panca
Budi Medan.
Tujuan yang ingin di capai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui
bagaimana implementasi metode ceramah pada mata pelajaran pendidikan agama
Islam dalam membentuk karakter religius siswa di sekolah SMK Muhammadiyah
08 Medan serta untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambatnya, Maka
dari itu pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang
menggunakan metode pengambilan data observasi, wawancara, serta dokumentasi
yang peneliti lakukan selama 6 bulan mulai dari Maret sampai Agustus 2021.
Setelah peneliti melakukan penelitian ini maka hasil yang ditemui di
lapangan adalah implementasi metode ceramah pada mata pelajaran pendidikan
agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa di sekolah SMK
Muhammadiyah 08 Medan adalah guru pendidikan agama Islam melakukan
pembentukan karakter religius dengan memberi nasehat serta memotivasi siswa
dengan baik, dalam proses penyampaiannya guru pendidikan agama Islam
menggunakan media berupa infokus, foto, video, dan buku induk. Selain
menggunakan metode ceramah guru pendidikan agama Islam juga memberikan
kesempatan kepada siswa untuk mempraktekan materi yang di ajarkan guru.
Faktor-faktor pendukung dan penghambatnya adalah dukungan moral dari kepala
sekolah dan media yang dapat digunakan oleh guru pendidikan agama islam
sedangkan faktor penghambatnya ialah waktu pembelajaran di jam siang dan
faktor lingkungan yang mempengaruhi siswa.
Kata Kunci: Implementasi Metode Ceramah, Pada Mata Pelajaran PAI Dalam
Pembentukan Karakter Religius Siswa
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | Faculty Social Sciences > Manajemen |
Depositing User: | siswa pratama |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 08:49 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 08:49 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/626 |