Tanjung, Ervina Strategi Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kegiatan Majlis Ta’lim Sebagai Upaya Mempertahankan Nilai-Nilai Pendidikan Islam Di Dusun VII Desa Helvetia.
ERVINA TANJUNG.pdf
Download (2MB)
Abstract
Majlis Ta’lim dalam persoalan kehidupan masyarakat dan bangsa mempunyai
fungsi yang sanagat signifikan. Adapun kedudukan Majlis Ta’lim secara sosiologis
bukan sekedar tempat berkumpulnya bapak-bapak atau kaum ibu-ibu saja, malainkan
penghayatan dan bimbingan prilaku untuk melaksanakan nilai-nilai Islam. Tujuan
penelitian ini untuk mendeskripsikan mengetahui strategi Majlis Ta’lim di Dusun VII
Desa Helvetia dalam memberdayakan masyarakat, untuk mengetahui fungsi Majlis
Ta’lim dalam memberdayakan masyarakat dan untuk mengetahui factor pendukung
dan penghambat dalam memberdayakan masyarakat di Dusun VII Desa Helvetia.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data diperoleh dengan
wawancara, documentasi dan observasi, kemudian dioleh dengan menggunakan
metode deskriptif analisis yaitu memaparkan secara mendalam dengan apa adanya
secara objektif sesuai dengan data yang dikumpulkan. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa Majlis Ta’lim ini berperan penting dalam memberdayakan
masyarakat Dusun VII Desa Helvetia. Peran Majlis Ta’lim dalam memberdayakan
masyarakat tentunya ditemukan factor pendukung dan penghambat. Faktor
pendukungnya adalah partisipai masyarakat dan pemahaman agama secara benar,
dengan Norma Islam dan gaya hidup masyarakat yang serba materialistic. Sedangkan
factor penghambatnya adalah adanya fanatisme dan image negative terhadap Majlis
Ta’lim dalam proses pengembangan dan pemberdayaan masyarakat.
Kata Kunci: Pemberdayaan Masyarakat, Majlis Taklim Dusun VII Desa Helvetia.
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education |
Depositing User: | siswa pratama |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 09:27 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 09:27 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/661 |