Rahmandani, Ridho Implementasi Nilai-Nilai Pendidikan Islam Di SMK Islamic Technology Marinah Al-Hidayah Medan Denai.
RIDHO RAHMANDANI.pdf
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan implementasi nilai-nilai
pendidikan Islam di SMK Islamic Technology Marinah Al-Hidayah Medan Denai serta
faktor yang menjadi pendukung dan penghambat pelaksanaan implementasi tersebut.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus.
Menggunakan dua sumber data yaitu sumber data primer yang diperoleh dari Kepala
Sekolah, guru mata pelajaran PAI dan siswa/i SMK Islamic Technology Marinah Al-
Hidayah Medan denai dan sumber data sekunder yang diperoleh dari wawancara
bersama salah seorang guru umum serta lembaran dokumentasi. Prsosedur
pengumpulan data yang digunakan yaitu melalui observasi, wawancara dan
dokumentasi. Teknis analisis data ialah dengan melakukan reduksi data, penyajian data
dan kesimpulan.
Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa ada beberapa nilai-
nilai pendidikan Islam yang diterapkan di SMK Islamic Technology Marinah Al-
Hidayah Medan Denai yang berwujud pada kegiatan dan peraturan sekolah seperti
shalat dhuha, shalat zuhur berjemaah, membaca Al-Qur’an, menutup aurat, budaya 5S,
dan berdoa sebelum belajar. Ada tiga faktor pendukung keberlangsungan implementasi
tesebut seperti: a) tanggup jawab kepala sekolah; b) kerjasama para dewan guru; dan
c) kesadaran diri yang tinggi dari siswa. Disamping itu ada pula ada faktor yang
menjadi penghambat yaitu kurangnya fasilitas bacaan siswa.
Kata kunci: Implementasi, Nilai, Pendidikan Islam
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | Faculty Social Sciences > Manajemen |
Depositing User: | siswa pratama |
Date Deposited: | 17 Jun 2022 03:58 |
Last Modified: | 17 Jun 2022 03:58 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/798 |