Analisis Determinasi Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Industri Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Sinaga, Ayu Sri Anjarawati Analisis Determinasi Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Industri Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
AYU SRI ANJARWATI SINAGA.pdf - Published Version

Download (12MB)

Abstract

Pertumbuhan laba merupakan salah satu rasio profitabilitas yang menunjukkan
kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba. Pertumbuhan laba
menunjukkan kembalian atau laba perusahaan yang dihasilkan dari aktifitas
perusahaan yang digunakan untuk menjalankan perusahaan, laba dijadikan alat
ukur untuk mengukur dan menilai keberhasilan kinerja perusahaan. Laba berguna
dalam memberikan prediksi dan estimasi pertumbuhan laba, karena hal ini sangat
berguna bagi manajemen dalam mengevaluasi kebijakan-kebijakan yang telah
mereka terapkan serta berguna bagi investor yang ingin menanamkan modalnya
ke dalam perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor
yang mempengaruhi pertumbuhan laba. Faktor yang diteliti penulis meliputi
Perputaran Aktiva, Pertumbuhn Penjualan dan Perputaran Modal Kerja secara
simultan maupun parsial pada Perusahaan Industri Kimia yang terdaftar di Bursa
Efek Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial variabel
Pertumbuhan Penjualan berbengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan
Laba. Sedangkan variabel Perputaran Aktiva dan Perputaran Modal Kerja tidak
berpengaruh terhadap Pertumbuhan Laba. Secara simultan, hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa seluruh variabel tidak berpengaruh terhadap Pertumbuhan
Laba.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Perputaran Aktiva, Pertumbuhan Penjualan, Perputaran Modal Kerja, Pertumbuhan Laba
Divisions: Faculty Social Sciences > Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Unnamed user with email widya@pancabudi.ac.id
Date Deposited: 17 Jun 2022 07:22
Last Modified: 17 Jun 2022 07:22
URI: http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/887

Actions (login required)

View Item
View Item