Saragih, A.W Analisis Value For Money Terhadap Pengukuran Kinerja Pada Kecamatan Stabat.
FRANCISCO GIRSANG_opt.pdf
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini berjudul “ Analisis Value For Money Dalam Pengukuran Kinerja Kecamatan Stabat “ Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja pada kantor Camat Stabat pada tahun 2014 sampai dengan tahun 2018 dengan menggunakan metode value for money. Penelitian terhadap value for money ini dilakukan dengan metode deskriftif. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa wawancara dan dokumentasi, dan data yang digunakan adalah data primer dan skunder. Dalam penelitian ini, pengukuran nilai ekonomi membandingkan antara realisasi dana yang digunakan dengan dana dianggarkan. Nilai efisiensi menggunakan perbandingan antara output dan input dari data Laporan Pengukuran Kinerja Kegiatan (PKK) kantor Camat Stabat, sedangkan nilai efektivitas membandingkan antara outcome dan output dimana nilai outcome adalah dampak yang ditimbulkan atas kegiatan yang telah di hasilkan .Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja Kantor Camat Stabat dari seluruh kegiatan pada tahun 2014 sampai dengan tahun 2018 menunjukan kinerja yang ekonomis , efisien dan cukup efektif. Ketiga unsur tersebut sudah baik namun masih terdapat kekurangan pada bagian reaslisi kegiatan yang banyak berbenturan menjelang akhir tahun priode anggaran. Sebaiknya perencanaan kegiatan harus lebih ditingkatkan dan dijadwalkan dengan baik agar tidak selalu berbenturan menjelang akhir priode dan dapat terhindar dari resiko-resiko yang dapat merugikan Kecamatan Stabat
Item Type: | Article |
---|---|
Divisions: | |
Depositing User: | putra |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 02:48 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 03:47 |
URI: | http://eprints.pancabudi.ac.id/id/eprint/394 |